Era komunikasi yang mengglobal seperti sekarang, informasi dari berbagai belahan bumi dapat di terima dengan cepat oleh masyarakat. perkembangan teknologi komunikasi semakin cepat melaju. Selain itu kemajuan IPTEK telah mendorong dunia usaha/dunia industri untuk berlomba meningkatkan proses-proses yang terjadi di lingkungannya dengan teknologi yang lebih maju, di sisi lain konsumen juga terus menunjukkan tuntutan terhadap pelayanan dan kualitas produk yang lebih baik. Konsekuensi logis dari kondisi tersebut antara lain tuntutan terhadap kualitas tenaga kerjapun semakin meningkat.
Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 1 Bandung, adalah satu diantara SMK yang memiliki Komitmen, Visi dan Misi yang diarahkan pada upaya mencetak Sumber Daya Manusia yang membangun wilayah / daerahnya serta dapat terserap di segala sektor/lapangan kerja pada tingkat lokal, nasional, regional dan internasional, juga berwirausaha agar mampu mandiri yang handal.
SMK Negeri 1 Bandung memiliki 4 kompetensi keahlian, yaitu :
- Kompetensi Keahlian Akuntansi
- Kompetensi Keahlian Administrasi Perkantoran
- Kompetensi Keahlian Pemasaran
- Kompetensi keahlian Usaha Perjalanan Wisata
“ Mewujudkan sistem dan iklim pendidikan yang demokratis dan bermutu guna memperteguh persaudaraan yang berahlak mulia, kreatif, inovatif, berwawasan kebangsaan, cerdas, sehat, berdisiplin dan tanggung jawab, berketrampilan serta menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi dalam rangka mengembangkan kualitas manusia dan masyarakat”